Begitu banyak kenangan yang mungkin tak akan pernah saya lupakan seumur hidup. Teman-teman, guru dan karyawan keluarga besar sekolah ini menghadirkan rasa kekeluargaan yang mengajarkan saya betapa banyak hal yang akan saya hadapi selanjutnya.Di sekolah ini saya merasakan seperti apa rasanya memperjuangkan sesuatu dan merasa bangga atas hasil yang saya dapatkan. Ya, keberhasilan saya bersama teman-teman tak akan mungkin tercapai tanpa motivasi yang selalu diberikan oleh para karyawan dan guru dengan penuh ikhlas dan sabar selama ini.saya berterima kasih kepada guru dan karyawan di smk teuku umar karena sudah mencarikan lapangan pekerjaan bagi saya walaupun perkerjaan tak sesuai dengan jurusan saya tapi saya bangga setelah saya lulus bisa langsung bekerja dan bisa lebih meringankan beban pikiran orang tua Tak ada kata terlambat untuk menyadari betapa besarnya jasa bapak ibu guru pengajar di sekolah ini bagi saya. Saya memang bukanlah murid bijak